Giat Jum\'at Curhat Polsek Sukarami

By Admin; di baca: 71 17 Mar 2023, 11:39:50 WIB HUMAS
Giat Jum\

PELAKSANAAN GIAT JUM'AT CURHAT POLSEK SUKARAMI

Jum'at, 17 Maret 2023 Pukul 09.00 Wib s/d Selesai. di Aula Polsek Sukarami Kel. Karya Baru Kec. Alang - Alang Lebar Palembang.

Pelaksanaan kegiatan dipimpin oleh Kanit Binmas Iptu Haloho, SH dan Panit Binmas Iptu Sulaiman diikuti masyarakat beserta Personil Polsek Sukarami. 

Kegiatan Jum'at curhat dipimpin langsung oleh Kanit Binmas Iptu Haloho, SH diikuti masyarakat dan Personil Bhabinkamtibmas Polsek Sukarami.

Kanit Binmas Iptu Haloho, SH mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah hadir dan atas kesadaran masyarakat khususnya di Wilayah Kec. Sukarami dan Alang-Alang Lebar Palembang karena telah berpartisipasi aktif untuk menjaga Kamtibmas di lingkungannya masing-masing, serta menghimbau untuk saling bertukar informasi mengenai situasi Kamtibmas saat ini, dan mencegah terjadinya tindak kriminalitas. Pada kesempatan tersebut juga pihak Polsek Sukarami menyampaikan dengan adanya kegiatan ini merupakan bentuk atau langkah kami untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas, gank motor dan tawuran maupun gangguan Kamtibmas lainnya di Wilayah Hukum Polsek Sukarami. Kegiatan Jum'at Curhat akan menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum'at di Wilkum Polsek Sukarami. Pada kegiatan tersebut pihak Polsek Sukarami akan selalu siap menerima saran ataupun keluhan-keluhan secara langsung dari masyarakat.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh personil Polsek Sukarami adalah untuk menjalin hubungan dengan seluruh lapisan masyarakat dalam rangka memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayananan kepada masyarakat demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif di Wilayah Kota Palembang.

Kegiatan Jum'at Curhat yg dilaksanakan oleh personil Polsek Sukarami adalah dalam rangka untuk mempererat jalinan sinergitas kemitraan dan menyerap aspirasi serta menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat yang berada di Kota Palembang khususnya di Wilkum Polsek Sukarami.

Baca Lainnya :




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment